Kalseltenginfo.com, Banjarmasin – Warga Jalan Antasan Kecil Timur Gang Saka Badana RT 11 RW 01 Banjarmasin Utara geger dan berlarian, ketika melihat api yang cukup besar di siang bolong Rabu (23/3/2022) sekitar pukul 14.00 WITA, tidak jauh dari pemukiman mereka.
Peristiwa kebakaran tersebut menghanguskan beberapa rumah diantaranya rumah Murzani, Marhat, Ari Ramadhani, Maisyarah, Abdul Wahad, Hj. Jainah (loundry) dan Hasan.
Beruntung bala bantuan dari Barisan Pemadam Kebakaran cepat berdatangan, api pun dapat dikuasai dan dipadamkan dengan cepat oleh BPK dibantu para warga. Dalam insiden kebakaran ini tak ada menelan korban jiwa.
Dari keterangan salah satu warga Murzani, waktu dirinya sedang berada didalam rumah tiba-tida terdengar orang berteriak api (kebakaran). Ia pun langsung keluar rumah, dan melihat si jago merah telah melalap salah satu rumah dan atap rumahnya.
Kapolsekta Banjarmasun Kompol Agus Sugiantod saat ditanya, anggota masih dalam lidik untuk mengetahui asal api dan penyebab kebakaràn.