Kalseltenginfo.com, Banjarmasin – Lantaran kesal, Muhammad Ari Apriasnyah alias Ari (31) warga Jalan Veteran Komplek A. Yani I Rt. 22 No. 40 Kel. Pengambangan Banjarmasin Timur, nekat “membanting” seorang pemuda ke aspal. Akibat ulahnya, Muhammad Rizky warga Jalan Veteran Gang H. Asmuni harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis, Minggu (22/5) sekitar pukul 18.15 WITA.
Tak terima perbuatan Ari yang sehari-harinya berprofesi sebagai juru parkir ini, pihak keluarga korban langsung melaporkannya ke Polsekta Banjarmasin.
Dibawah kendali Kanit Reskrim AKP H Timuryono, laporan tersebut langsung ditindaklanjuti dengan mengamankan pelaku tanpa perlawanan.
Perkelahian dipicu masalah pergantian jadwal jaga parkir di depan Warung Coba Rasa Jalan Veteran Banjarmasin.
“Korban meminta pelaku untuk berbagi waktu (bergantian) menjaga parkir mobil di siang hari,” jelas Kapolsekta Banjarmasin Timur Kompol Pujie Firmansyah melalui Kanit Reskrim AKP H Timuryono kepada awak media, Senin (23/5/2022).
Permintaan korban disetujui pelaku Ari dengan catatan korban juga harus mau berbagi jatah jam parkir. Pelaku jaga parkir siang hari dan korban malam hari, namun tawaran tersebut ditolak oleh korban. Korban tetap bersikukuh jaga parkir siang hari bergantian dengan pelaku, lantaran siang hari parkir lebih ramai.
“Karena tak ada titik temu, terjadi cekcok mulut dan membuat pelaku kesal, akhirnya berujung perkelahian,” ujarnya.
Akibat perkelahian tersebut, korban mengalami luka di kepala belakang dan memar di belakang tubuhnya.
“Pelaku kita amankan saat berada di Jalan Sungai Bilu selang tiga jam pasca kejadian,” tambahnya.
Berdasarkan pengakuan pelaku Ari, bagian belakang kaki korban ditendangnya, sementara tangan kanan mencekik leher korban, hingga korban terjatuh ke tanah dengan posisi kepala bagian belakang membentur aspal. Kemudian ia memukul kepala korban bertubi-tubi, hingga kepala bagian belakang korban terbentur ke aspal beberapa kali.