Pasca Pandemi, Para Musisi, Seniman Banua Kalsel Gelar Konser Silaturahmi

oleh -648 views
Foto : Konser Silaturahmi Seniman Banua Kalsel

Kalseltenginfo.com, Banjarmasin – Pasca pandemi konser musik di Banua kembali digelar. Pertunjukan musik bertajuk Konser Silaturahmi Seniman Banua Kalsel ini, tentunya sebagai ajang silaturahmi para musisi banua yang hampir kurang lebih 2 tahun vacum, dalam kondisi sulit pademi Covid 19.

Konser yang diadakan di Taher Square Jl. Kapten Piere Tendean, Sabtu (30/4/2022), pukul 15.00 WITA hungga selesai, akan berlangsung meriah dengan menghadirkan beberapa musisi/band ternama dari Banua, diantaranya Strive band, Fallawake, Aura band, Friday project. Juga ada penampilan Guest Star 4usmile, Bangfadlans, Onellian, xyz entofficial, Bdj_project_official, dan A madryl (Gass Tarus).

Hal ini dikatakan oleh Cecef gitaris dari 4usmile kepada awak media, Kamis (28/4/2022).

“Kami akan bawakan tiga lagu karya sendiri Lampu, Cumbu. A cintaku, selain itu para band lain juga masing-masing membawakan empat buah lagu,” tambahnya.

Sangat bahagia dan bersyukur, bisa tampil kembali. Hampir 2 tahun konser musik dilarang untuk menghindari kerumunan, kesempatan ini sangat kami tunggu. Kita akan menghibur warga Banjarmasin yang berbuka puasa di Taher Square sampai malam hari, tanpa dipungut biaya, hanya datang sambil berlanja makan dan minum di Taher Scuare

“Untuk persiapan, 4usmile sering latihan di studio basecamp sendiri di Jalan Beruntung Komplek Bumi Mas Banjarmasin Selatan,” ujar sang gitaris.

Semoga acara ini bisa mengobati kerinduan penggemar konser musik Banua, dan diharapkan kedepannya kegiatan konser-konser musik semacam ini terus diadakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.